Cara Lock Object di CorelDRAW

Cara Lock Object di CoreDRAW
Penguncian objek merupakan hal penting apabila ingin membuat desain dengan teknik tracing atau menggambar ulang (menjiplak) menggunakan acuan berupa; foto, gambar, dan sebagainya.

Misalnya pada saat membuat Cartoon Vector Art lock object berfungsi untuk mengunci gambar agar tidak bergerak atau tergeser ketika sedang ditracing.



Bagaimana Cara Mengunci Objek (Lock Object) pada CorelDRAW?

Sebagai contoh, saya menggunakan hasil desain berupa vektor yang ingin di lock object.
  • Klik atau seleksi objek (gambar, foto, hasil desain, dsb.) menggunakan Pick Tool pada ToolBox.
Select Object Pick Tool
  • Klik Arrange pada Menu Bar lalu pilih Lock object, atau bisa juga dengan klik kanan pada objek lalu pilih Lock Object.
Lock Object Arrange CorelDRAW
Untuk mengunci semua objek yang ada pada lembar kerja CorelDRAW gunakan shortcut key Ctrl + A untuk Select All lalu klik kanan kemudian pilih Lock Object.

UnLock Object:

  • Klik kanan pada object lalu pilih Unlock Object.
UnLock Object CorelDRAW

Unlock All Objects:

  • Klik Arrange pada Menu Bar kemudian pilih UnLock All Objects.
Unlock all objects Menu Bar CorelDRAW
Selamat Mencoba dan Berkarya :)